• Jumat, 02 Maret 2018

    Liam Gallagher’s As You Were Concert.


    What a way to kick the Year off.



    Begitu tau bisa dapat kesempatan jadi event staff di konser nya Liam Gallagher 14 Januari lalu, excited banget. Walaupun bukan jadi LO nya tetep aja senang, secara ya ini konser pertama kalinya Liam di Jakarta, udah legend lah si Liam ini mah. Awal sent application sih request nya sebagai Ticket Scanner, which is saat itu hanya ada 4 posisi yang opened, satunya lagi itu Ticket Booth, eh kenyataannya diposisikan di Ticket Booth, tapi ya ternyata sama aja sih ujung-ujungnya ya Ticket Scanner juga yang berada di Ticket Booth. Hahaha..


    Technical Meeting dilakukan H-1, sekalian cek venue juga sih. Trus pas keesokan hari nya, kita yang di ticketing sejumlah 7 orang, prepare necessary things. Pembukaan tiket booth yang dijadwalkan jam 1pm ternyata harus mundur ke jam 2pm, dan jungjeng, last minute notice banget ternyata physical ticket yang harus ditukar dengan bukti konfirmasi ada nama-nama sesuai buyer name nya, omg.. Ini missed banget sumpah di pembahasan technical meeting. Asumsi saya ya seperti tiket konser lainnya, penukaran dengan tiket yang hanya tinggal di sobek terus scan. Sementara penonton sudah bejibun nunggu di gate-gate ticket booth.  Sementara kita yang hanya berjumlah 7 orang harus dibagi sesuai jenis kelas tiket nya, dan belum lagi harus melayani pembelian on the spot, dan back up untuk penukaran tiket via vendor online ticketing lain, dan yang bikin wasting time itu ya mencari tiket sesuai nama pembeli. Terjadilah kisruh kecil. Sadar banget penonton banyak yang kecewa dengan ticketing management system nya konser Liam kemarin. Tapi dengan kejadian tersebut menjadi pelajaran berharga banget untuk saya pribadi sebagai event staff, menjadi evaluasi juga untuk ticketing management provider nya. Details itu penting!!!


    Ticketing Team

    Terlepas dari kisruh nya di ticketing area, saya mendapat pengalaman baru lagi menjadi ticketing staff, bisa nonton langsung Liam Gallagher di 4 lagu terakhir, dan ini merupakan event pertama saya di 2018. Alhamdulillah.



    ----- Amelia-----

    Sabtu, 06 Januari 2018

    Keseruan 5 Hari Bersama MISS MAY I

    when They finally made it to Jakarta... dan kemudian saya baper.


    Jakcloth Year End Sale 2017 kali ini saya dapat kesempatan untuk ngasuh band Metalcore asal Ohio, Miss May I. Band yang berisikan brondong2 kece, Levi Benton (vocal), Ryan Neff (vocal/bass), Jerod Boyd (drum), BJ Stead (guitar), dan Justin Aufdemkampe (guitar) ini memang dijadwalkan main di event nya Jakcloth Year End Sale, 09 Desember yang lalu dalam rangka promo album terbaru mereka yang bertajuk “Shadows Inside”.  Band yang sudah nge-release 6 album ini memang sedang mampir tur Australia dan Asia sejak pertengahan November kemarin. Dan Indonesia akhirnya masuk dalam list mereka juga setelah 6 tahun yang lalu batal main di Indonesia karena musibah badai di US sana, kemudian batal lagi ke-2 kalinya sekitar tahun 2012. Ga tanggung-tanggung, setelah canceled 2x sdebelumnya, kali ini mereka mampir di 3 kota di Indonesia sekaligus, selain Jakarta, mereka mampir juga di Malang di event Gerbang Berkarat 10 Desember, dan di event Moshpit Maness, Bali 12 Desember nya.

    So, berikut secuil kisah saya selama 5 hari bersama mereka.


    ~Day 1, 06 Desember 2017~

    Seperti biasa mengalami kembali perasaan deg-degan, mules, dan gugup saat the day nya harus pick up band. Rabu itu, karena arrival time nya si band pas tengah malam, jadi nya saya bisa kerja dulu hari itu. Selesai office hour, saya langsung menuju ke Grand Mercure Kemayoran untuk check-in dan prepare rooms buat Miss May I & Madball, yang memang kebetulan tiba nya hanya selisih 1 jam saja. Setelah urusan pembagian kamar selesai, saya pun menuju ke bandara sekitar pukul 10.30pm untuk prepare snack & minuman di van mereka. Yes, kita selalu provide cemilan dan minuman di mobil terutama saat mereka baru tiba, satu upaya untuk buat mereka nyaman dan merasa welcome saat tiba disini. Gitu sampai bandara langsung menuju parkiran, prepare kondisi kendaraan, termasuk check bagasi dan mobil box. Semua harus dicek detail untuk avoid any issues nanti nya. Beres dengan persiapan di van, saya pun menuju terminal kedatangan untuk bertemu dengan Cempaka yang sudah stand by lebih awal untuk pick up Madball yang tiba lebih awal 1 jam dari Miss May I. Ternyata saat saya bertemu dengan Cempaka, si Madball sudah tiba dan sedang proses permint dan custom nya, ga lama menunggu, mereka muncul deh. Secara bawaan, Madball ini simple banget, ga banyak alat dan perintilannya. Dan di kondisi yang udah midnite, mereka tetep sumringah banget. Madball done. 

    Sekarang tinggal saya sendiri yang masih harus menunggu Miss May I yang tiba sekitar 45 menitan lagi. Fix, malam itu saya jadi single fighter dimana harus assist 7 cowok-cowok band metal yang gatau kondisi mood mereka seperti apa, khawatir apakah bakal ga ramah karena jetlag mengingat mereka tiba jam 01.00 dini hari, belum lagi harus mengurus visa, custom, dan bagasi. Makin deg-degan lah saya saat saya liat di information board, flight number mereka ga muncul. Duh, makin mules. Dan setengah jam kemudian, wa saya bunyi, informasi dari crew kita yang ada di custom bahwa pesawat mereka dah landing. Alamaaak, makin ga karu2an rasanya, lebih2 tau karena mereka bawa barang yang buanyak, khawatir kalo bakal kena masalah di custom nya. Huft, mulai komat kamit berdoa, tangan udah dingin, semoga ga ada masalah di custom nya. Dan syukur Alhamdulillah sekitar 20 menit dari jadwal mereka tiba, crew kita yang di dalam info, mereka hanya tinggal nunggu bagasi, aman. Daaan tibalah saat saya lihat pertama kali BJ yang muncul, diikuti Justin, Levi, Jerod, dan sang TM, hehehe agak awkward karena mereka ga notice keberadaan saya, mungkin penampakan saya saat itu ga meyakinkan jadi LO band metal, hahaha.. setelah disapa barulah mereka ngeh, perkenalan di awal berjalan lancar, dan bahagia mereka terlihat fine dan ramah. Terutama si vokalis yang ga keliatan capek sama sekali. Tapi tunggu deh, si bassist dan 1 orang crew nya belum muncul. Duh, tetiba saya udah riweuh dikelilingi cowok-cowok ini dan ngeliat barang bawaannya. Ga lama kemudian muncul deh si bassist dan crew nya, didampingi crew kita yang info kalo passport mereka baru bisa selesai 30 menit lagi, aduuuh berharap mereka mau nya langsung ke hotel aja deh, secara ini udah setengah 2 lewat. Tapiiii nyatanya mereka rela menunggu 30 menitan di bandara. Hmm okelah, sambil nyari ide mau ngapain di bandara habis ini.. eh eh trus ini kenapa si bassist kok terlihat cuek dan ga bersahabat yaa, terlihat dia nyari space sendiri, bahkan dengan teman2nya pun ga bicara. Saat itu saya cuma pikir yaudahlah yah, beruntungnya karena ada si TM, jadi komunikasi saya ya lewat TM aja. Sempet keliling terminal 2 cari makanan bareng si TM, Jerod, dan Levi, dan akhirnya kondisi udah ga awkward lagi, si vokalis dan drummer aslinya ramah dan seru, serasa udah kenal mereka lama. Dan yaah ujung2nya ga ada fastfood yang open, ya secara gitu yaah, udah mau jam 2 pagi, jadilah cuma jajan cemilan di ministore. Balik lagi ke tempat awal dimana sisa nya masih nunggu anteng, dan lagi, masih ga ngurusin si bassist yang terlihat diam itu. Nemenin Levi dan si TM yang akhirnya milih makan mie aja di salah satu resto kecil yang masih buka. Dan setelah sekian lama, mungkin lebih 30 menit, sekitar jam 2.15am passport mereka beres. Call driver van dan mobil box untuk pick up, dan baru kali ini loh kita sewa mobil box itu hampir full isinya. Dari mulai belasan hardcase dan luggage pribadi mereka yang segede gambreng, no wonder lah ya karena mereka full 1 bulan tour Aussie dan Asia. Otw ke hotel sekitar 45 menit aja, gitu sampai hotel, masih harus titip barang di concierge, dan yeey kamar saya tetangga sebelahan dengan kamarnya Levi & Justin. Day 1 done. Fix baru bisa tidur jam 04.30am.
     
    mandatory arrival picture :D

    ~Day 2, 07 Desember 2017~

    Entah kenapa kalo lagi on duty nge LO itu susah banget tidur, sekalinya bisa merem juga yang ga nyenyak gitu. Dan baru aja bisa tidur 2 jam, udah langsung kebangun tepat jam setengah 7an. Karena tau hari ini day off, jadinya ya santai2 aja dulu di kamar sebelum turun breakfast. Pas breakfast juga hanya ketemu dengan si TM. Yakin banget lah si bocah2 masih pada di alam mimpi. Sementara Cempaka yang udah mulai sibuk ngurus Madball yang hari itu mulai soundcheck dan main di malam harinya, jadilah saya seorang diri stand by di kamar in case tiba2 ada yang mau hang out. Tapi nyatanya hingga jam 12 siang belum ada message apapun dari si TM. Hingga akhirnya memberanikan diri nanya ke TM kondisi si bassist karena saat check twitter nya siang itu tampaknya dia memang lagi ga fit. Dan ya memang ternyata semalam itu kondisi bang Ryan memang lagi kurang sehat, okelah, ternyata emang ga boleh suudzon. Hingga menjelang petang, akhirnya ada message dari si TM, mereka akan adakan meet&greet di booth Rockiss yang posisinya persis sebelah Cornetto Stage jam 8.30pm. Tepat jam 7.15pm saya sudah standby di lobby, dan satu persatu turun ke lobby. Tampak semua sumringah, rasanya karena udah istirahat yang cukup sih, termasuk Ryan yang udah bersuara.  Sampai di venue sempat nonton aksinya Revenge The Fate dulu, begitu RTF kelar main, langsung deh kita menuju booth Rockiss dimana sudah lumayan banyak yang menanti kehadiran Miss May I untuk meet&greet sesi pertama. Meet&Greet berjalan lancar. Begitu selesai saya dan mereka langsung menuju balik ke hotel, kecuali Jerod dan si TM yang tetap di venue untuk liat performance nya Madball. Day 2 done. Ga lupa juga dong wefie di lift.


    Meet & Greet session 1





    ~Day 3, 08 Desember 2017~

    Sesuai pembicaraan dari awal tiba di bandara mengenai rencana day off mereka mau ngapain aja, akhirnya hari ini terealisasikan lah rencana untuk adventure. Kemana??? Taman safari, yes seriously Taman Safari. Dari awal diinfoin kalo perjalanan menuju zoo ini bisa 2 jam lebih tapi mereka excited aja, apalagi Levi dan Jerod cukup antusias saat saya ceritakan apa aja yang bakal mereka bisa lakukan disana. Ok, jadi hari ini yang berangkat ke TS hanya Levi, Jerod, dan TM, sementara yang lain tetap kembali menikmati day off mereka di hotel. Alright, di hotel pun fasilitasnya juga nyaman dan lengkap banget. Tepat jam 10.15am kita berangkat dari hotel, Alhamdulillah perjalanan lancar, pas lah karena kita berangkat pas weekday. Sepanjang perjalanan juga mereka anteng2 aja. Akhirnya sampailah kita setelah menempuh perjalanan +/- 2.5 jam, begitu mulai masuk safari tracking nya, hewan pertama yang dilihat adalah gajah, dan bener aja dong mereka antusias banget, heboh gitulah, malah sampe turun mobil pula untuk bisa ngasih makan langsung si gajah. Memang sebelum masuk TS, saya sempat beli dulu tuh wortel dan pisang untuk dikasih ke hewan2 di TS. Rasanya ga seru sih kalau hanya diceritakan melalui tulisan, saya sempat beberapa kali ngerekam ke-antusias-an mereka selama +/- 45 menit bersafari. Nyatanya memang ini pengalaman pertama mereka ke zoo yang bisa lihat langsung hewan seperti ini, bukan hewan yang di dalam kandang. Selesai bersafari dan puas feeding the animals, kita menuju baby zoo, tujuan kedua ke TS ini, foto dengan hewan2 nya. Saat itu mereka bisa foto dengan baby monkey, harimau putih, dan harimau sumatera.  Jam 4pm kita selesaikan kegiatan petualangan di TS ini, harus kembali ke Jakarta karena jam 9pm dijadwalkan untuk meet&greet sesi ke-2 dan untuk menghindari macet after office hour. Tiba di hotel jam 6.30pm dan dikarenakan kondisi hujan angin yang cukup lebat sore itu di hampir seluruh Jakarta, jadilah acara meet&greet malam itu dibatalkan. Jadinya stay di hotel aja deeeeeh. Day 3 done. Bisa tidur malam lebih awal.






    ~Day 4, 09 Desember 2017~

    Today is the day!!!

    Soundcheck dijadwalkan jam 12 – 2pm. So, kita leave hotel jam 11.15am. dan rasanya baru kali ini saya susun itinerary dan pelaksanaan nya sesuai yang dijadwalkan, bahkan realisasi di lapangan nya pun tepat waktu. Cara mereka set up dan channel alat pun termasuk cepat dan ga ribet loh. Kelar mainin 2 lagu terus beres-beres alat, langsung deh menuju Telaga Sampireun Ancol untuk apalagi kalo bukan lunch, eh late lunch deng. Lagi lagi mereka appreciate dengan jamuan kita, mulai dari resto yang local ambience banget, plus menu2 khas Indo kita kasih, tahu gejrot, sayur asem, tumis kangkung, lotek, sampe kita bikin Durian challenge semua harus minum, dan udah bisa diduga ga ada yang suka dengan duren kecuali Justin, hahaha.. ga ketinggalan juga foto2 dengan danau nya Telaga Sampireun sebagai background dan sukses diposting di official ig Miss May I.


    perfectly captured by my son, Alif





    Jadwal hari ini memang padat banget, selesai makan sekitar jam 4.45pm kita harus bergegas balik lagi ke venue karena masih ada meet&greet sesi terakhir yang dijadwalkan jam 5pm. Agak sedikit telat sampe di venue sekitar 5.15pm, dan woow ternyata peserta meet&greet nya luar biasa banyak, bisa 3x dari sesi pertama. Udah bisa ngebayangin bakal seperti apa crowd mereka nanti malam.  Tepat 30 menit meet&greet selesai. Waktu nya kembali ke hotel untuk break sebentar. Tapi nih yaa, si drummer malah mau stay dulu doooong di venue, trus gimana coba. Emang ya, jadi LO itu harus bisa gerak cepat dan harus bisa cepat mikir juga nyari solusi. Sementara saya antar balik dulu sisanya di hotel, si drummer saya minta stand by jam 6.30pm di backstage, ga boleh kemana2. Dan yaah, akhirnya setelah drop yang lain di hotel, saya ambil motor dan balik lagi ke venue untuk jemput si drummer. Hahaha, moment kek gini sih yang kocak, ngebayangin saya yang berhijab trus bonceng cowok bule bertato. Pas jam 7pm sampe lagi di hotel. Siap2 karena jam 8.30pm nya kita udah harus berangkat lagi ke venue.

    Ok, lobby call jam 8.30pm, sementara saat saya turun terlihat Justin sudah ada di lobby bersama beberapa fans yang menunggu mereka. Setelah komplit, langsung menuju venue. Menunggu sekitar 4 lagu terakhir dari Jaz yang saat itu tampil sebelum Miss May I. dan akhirnya it’s show timeeee!!! Pas jam 21.40 my boys of Miss May I get on the stage. Dan sumpah, ini kali pertama saya ngasuh band yang punya crowd luar biasa full packed. Semacam ada perasaan haru gitu, apalagi moment nya mereka adalah band internasional terakhir yang main di panggung nya Jakcloth, jadi headliner dan main di weekend pula. Total banget deh berkesan nya. Tiap lagu yang mereka bawakan pun jadi semacam anthem buat penonton, rasanya yang saya dengar penonton selalu sing along di semua lagu. Total 13 lagu mereka bawakan plus drum solo, termasuk beberapa single dari Album terbarunya Shadows Inside seperti Lost In The Grey, Casualties, My Sorrow, Under Fire, Swallow Your Teeth, My Destruction, dan tentunya Shadows Inside sendiri. Tepat 60 menit on stage, dan Relentless Chaos dijadikan lagu penutup konser mereka malam itu. Day 4 done. Dan kemudian munculah baper.








    ~Day 5, 10 Desember 2017~

    Perasaan gundah gulana harus terulang kembali. Tiba di hotel sekitar jam 12am, setelah selesai konser semalam. Dan dikarenakan flight mereka depart jam 6.10am, jadinya kita harus ke bandara jam 3.15am. Kebayang dong nanggung nya kaya gimana, mau tidur ngeri bablas, ga tidur alamat bakal kaya zombie. Tapi demi tuntutan pekerjaan yang mensyaratkan kita harus total dan bertanggung jawab (apasih), jadilah saya lebih baik stay up late. Ga kerasa ngobrol2 di kamar ternyata sudah jam 3am aja. Cuss lah ganti baju trus turun ke lobby, ternyata saya yang turun pertama. Ga lama kemudian ada Justin, si crew, Jerod, dan Levi. Kemudian nyusul Ryan, BJ, dan TM. Sepanjang perjalanan menuju bandara, saya hanya bisa diam, diam karena ngantuk dan juga mulai ngerasain baper bakal pisah sama mereka, mereka pun juga sepertinya masih tampak lelah. Gitu tiba di bandara, karena udah sibuk ngurus barang, jadi ya cuma sekedar peluk perpisahan. Pengen rasanya ikut serta mereka ke Malang, tapiiiii, yasudahlah, mungkin memang belum jalannya.. Dan kemudiaaaan,,, 3 hari berikutnya, saya ketemu lagi sama mereka di Bali sih, hehehe..

    Bye Miss May I, bye bocah2ku, hope to see you next time, thank you for coming here, thank you for being so nice to me, and thank you for all memories. Day 5 done. Mission accomplished.

      




    Selasa, 19 Desember 2017

    LAST MISSION AT JAKCLOTH

    When The Journey Comes To An End...


    I write this off on behalf of my LO Squad.

    We couldn’t put into words how grateful we are for being a piece of Jakcloth family. We thank you so much for the opportunities given to us since 2012 till the last time. More than 25 international bands we assist**, we’ve gained so much experiences on it, experiencing Jakcloth’s backstage, feeling nervous at the first time we picked up the artist, sleepless night, dealt with some artist’s requirements on last minute, had good & bad times (mostly good times of course), worked together with all stage crews to ensure the hospitality and technical requirements are fulfilled, till the show time and say goodbye with the artists, and in addition being their bodyguard if needed, but we’ve been through it all with all of Our passion and happiness. It’s been an amazing and tremendous experience for us.

    It’s like a heartbreaking news when we knew that Jakcloth Year End Sale 2017 was being the final season of Jakcloth music stage. We shocked, yes, definitely, deeply saddened. And we also feel the same of what others feel, especially the concertgoer, we actually have no idea if there's any festival out there that has same quality and as cheap as Jakcloth, you must be think the same right where you can enjoy the concert, you can meet your favorite band and sing along with them by paying only 25K. We all must be agree that Jakcloth is rule, yet we believe, everything will has an end as well as Jakcloth that will have a new different concept. Best wishes for the company every success in all its future endevours.. 

    Thank you once again Jakcloth, we definitely grew up with you.



    Tag **:
    2012 : Dream on, Dreamer!, I Wrestled A Bear Once
    2013 : Yellowcard, The Drums (Canceled)
    2014 : Secondhand Serenade, As Blood Runs Black, Wold Down, Daywalker
    2015 : Our Last Night, Breathe Carolina, Make Them Suffer, All Found Bright Lights
    2016 : Capture The Crown, I Killed The Prom Queen, Veil of Maya, Reactions, MAE, Total Fat, In Hearts Wake, Cupidfall, Ryker's,
    2017 : The Word Alive, DragonForce, Chunk! No Captain Chunk, Unearth, Crystal Lake, Valley of Chrome, Madball, Miss May I

    Kamis, 03 Agustus 2017

    Concert-cation : While She Sleeps & Crystal Lake in Bangkok

    CONCERT HATRICK!!!

    Ok now it’s time to recap concert-cation saya berikutnya. Inilah pertama kalinya saya hatrick untuk ke-3 kalinya nonton konser 1 band yang sama di luar Indonesia. Yes, 2017 has been soooo good for me. Mana nyangka kalo di tahun yang sama, hanya selang waktu 5 bulan saya bisa nonton konser While She Sleeps lagi. Band metalcore asal Sheffield, UK ini emang sedang ngadain tour Asia untuk promo album baru nya You Are We kali ini, dan again, ga mampir ke Indonesia, hiks. Tetapi rejeki emang ga kemana, setelah sebulan lalu concer-cation Born Of Osiris modal sendiri, kali ini pas banget kantor ngadain outing yang tanggalnya bisa bareng dengan konser nya While She Sleeps di Bangkok, extend 2 hari sih sebenernya. Aah entah yang keberapa kali nya angan-angan saya kejadian lagi, Allah maha baik. Jadilah saya concert-cation ke Bangkok, dimodalin kantor, catet! dimodalin kantor. Dan bikin seneng nya lagi, Cempaka, my concert-mate juga bakal ikutan. Total 5 hari empat malam saya di Bangkok 15 – 19 Juli yang lalu, 3 hari pertama nanti-nanti aja diceritain nya ya, yang saya mau ceritain disini hanya moment pas ketemu si band dan concert day nya aja.
    Berhubung udah kenal sama si promoter, harapan untuk bisa meet up si band udah pasti banget. Nah kebetulan Cempaka baru datang pas Concert Day nya, sementara si band udah tiba satu hari sebelumnya, ga mau rugi, pas kebetulan ada teman juga dari Manila yang datang, jadilah kita hunting si band ke hotelnya. Sampe hotel kita terlambat karena si band ternyata sudah hang out dari pagi dan menunggulah kita selama 3 jam-an. Balik lagi deh ngerasain nunggu artis di lobby hotel, biasanya selalu nempelin si artis, kali ini saya jadi hunter dulu deh. Begitu mereka balik hotel, yaah seperti biasa, saya cuma bisa kalem, dari dulu paling ga bisa heboh, ketemu artis/band idola ya udah cuma bisa diem, gatau harus mo ngomong apa. Dan lagi, si gitaris Sean & Mat ngenalin lagi penampakan saya, secara ya ini ketiga kalinya saya ketemu mereka, pertama di Singapore – September 2015 lalu, itu merupakan concert-cation pertama nya @LOfficer_ID komplit semua member, kedua Februari 2017 lalu di Singapore juga waktu WSS jadi opening act nya Bring Me The Horizon. Mungkin karena penampilan hijab saya yang bikin mereka jadi ngeh akan keberadaan saya. Hunting kali ini well done, bisa chit chat, dapet hasil selfie yang bagus, dan yang terpenting bisa foto bareng semua personil yang mana ga bisa saya dapetin di kedua konser sebelumnya. Thanks again Indy Pop.


    Besoknya pas concert day saya jemput Cempaka dulu di airport, baru sore nya kita berangkat ke venue. Bangkok tuh emang 11-12 sama Jakarta, macetnya bikin ngantuk. Ditambah lokasi venue nya yang lumayan jauh dari hotel, jadinya kita telat hanya bisa nonton 4 lagu terakhir si Crystal Lake. Oh iya, Crystal Lake jadi opening act nya WSS di Bangkok malam ini dan merupakan pertemuan kedua kita dengan mereka.
    Begitu Crystal Lake kelar lagu terakhir, masa penonton berangsur lengang, hehehe jadilah saya dapet posisi frontrow.  Hepi bangetlah, kudu 3x nonton dulu baru bisa di frontrow. Venue nya sih ga gitu luas tapi nyaman untuk ngonser kaya gini. Ga pake nunggu lama, Nampak Mat, Sav, dan Aaran mulai cek-cek alat. Begitu up and close nya saya dengan mereka malam itu, langsung keinget 2 konser pertama mereka di SG dimana saya hanya bisa nonton di barisan belakang, kali ini berasa puas banget. Hanya perlu sekitar 15 menitan nunggu, mereka langsung mulai konsernya.
    You Are We dipilih jadi lagu pembuka konser mereka malam itu, disusul dengan track lama mereka Seven Hills. Total lebih dari 10 lagu mereka bawakan malam itu, termasuk beberapa lagu dari album sebelumnya Brainwashed, Four Walls, dan New World Torture. Dan yang pastinya beberapa single baru mereka dari album You Are We, yaitu Feel, Civil Isolation, Silence Speaks, dan Hurricane yang dijadikan lagu penutup.  60 menit pas merasakan euphoria konser mereka di frontrow, malam itu totally happy.





    Another excitement happened, kita sengaja stay di hotel yang sama dengan WSS, dan ninggalin venue juga segera setelah konser selesai. Sempat meet up lagi dengan mereka di lobby hotel, daaaaan bisa selantai dengan room nya Mat, seberangan pula room nya. Kejadian yang sama seperti bulan lalu dengan David Darocha nya Born of Osiris.
    Bahagia itu simple buat saya, cukup nonton konser band kesukaan aja udah bisa healing myself. Can’t wait for my next concer-cation.


















    Jumat, 07 Juli 2017

    11th Anniversary of LOfficer_ID




    Kali ini pengen tulis soal Anniversary nya @LOfficer_ID wadah tempat bernaung nya saya dan kedua sahabat saya pada saat ngejalanin job sebagai LO (Liaison Officer). Sabtu, 01 Juli kemarin squad saya ini ulang tahun yang ke-11.. loh udah beranjak abege yaa ternyata si LO squad ini. Walau sudah kehilangan 1 member, tapi kita tetap harus melanjutkan mimpi dan memperjuangkan visi misi kita. Baru anniversary yang ke-11 ini kita bikin celebration kecil-kecilan, tujuan nya cuma untuk agar kita bertiga terus bersyukur dan semangat kedepannya.

    Kemana aja sih selama 11 tahun itu? Kok nama LOid belum gitu terdengar ya di music event industry?  Apa aja pencapaian kita selama ini? Buat teman-teman yang hobi dan sering datang ke Jakcloth untuk nontonin band international nya mungkin notice dengan keberadaan kita. Let me now cerita sedikit mengenai LO squad kami ini. Yup, memang betul kita sudah eksis selama 11 tahun sejak job pertama kita di 01 Juli 2016, waktu itu saya & Cempaka akhirnya terjun langsung sebagai LO untuk band Belgia, Death Before Disco. Kalian pasti bisa ngebayangin kalau keinginan dan mimpi kalian terwujud seperti apa rasanya. Dulu saya hanya seorang particular concert-goer yang selalu mupeng lihat crew-crew konser lalu lalang dengan All Access ID nya dan sayapun hanya bisa mengagumi mba Melanie Subono yang menjadi LO Professional untuk artis/band papan atas, yang setiap saat saya lihat di event konsernya Java Musikindo saat itu. Rasanya ingin sekali merasakan berada di posisi tersebut, setidaknya jadi stage crew aja juga gapapa deh, itu yang saya pikirkan saat itu. Dan jika saya flashback ke masa itu menjadi semakin bersyukurnya saya bisa berada di posisi yang saya impikan dahulu saat ini.

    Perjalanan 11 tahun bukan waktu yang singkat, banyak jatuh bangun nya banget deh, saya sendiri sempat off beberapa tahun, dan Cempaka yang tetap eksis di event hingga akhirnya bertemu dengan Novi. Kemudian saya bertemu dengan alm Abenx di 2010. Banyak banget moment-moment susahnya justru, tetapi balik lagi karena ini merupakan suatu goal achievement buat kami masing-masing jadi apapun kendala nya tetap kami nikmati.

    Mengenai eksistensi sendiri, memang sih nama @LOfficer_ID belum terdengar di banyak event, karena memang saat ini kami paling eksis di event Jakcloth saja, dan beberapa di metal music festival atau per konser tunggal. Mulai aktif di social media pun baru pertengahan 2015, awalnya tidak ada rencana sama sekali untuk tujuan eksistensi, saya create Instagram @LOfficer_ID sejujurnya hanya untuk dokumentasi foto-foto pengalaman kita nge-LO selama ini dan sebagai akun sembunyi dari orang-orang kantor saya dulu biar gatau kalo saya cuti itu ngapain, hehehe.. Tapi dengan proses yang berjalan begitu saja, kita malah enjoy untuk men-seriuskan pekerjaan ini. Total hingga per Juli 2017 ini, sudah tercatat 53 bands/artists yang sudah kami handle and it is still counting. Saya bangga dan bahagia menjadi bagian dari LO squad ini. Can’t say thank you enough to Mas Triadi Noor dan teman-teman di Deep Insight dan Jakcloth yang sudah support dan help us a lot. We have grew with you all!

    Harapan saya sendiri semoga perjalanan yang sudah ditempuh selama 11 tahun ini dapat terus berlanjut hingga anak-anak kami menjadi penerus kami selanjutnya, Aamiin. Selalu bersyukur dan tetap lanjutkan mimpi.

    Please keep support us by following our social media :

    Instagram / Twitter/ Youtube/ Facebook :  @LOfficer_ID



     

    Kamis, 06 Juli 2017

    Concert-cation : BORN OF OSIRIS in Bangkok


    MENGEJAR DAROCHA....

    Separuh perjalanan di 2017 ini amazing sekali. Baru di Februari kemarin saya diberikan rezeki untuk bisa doing concert-cation Bring Me The Horizon & While She Sleeps di Singapore, bisa menjadi LO untuk The Word Alive di Jakcloth Jakarta Mei lalu, dan sebulan kemuian, tepatnya 16 Juni kemarin saya diberikan rezeki kembali untuk bisa concer-cation Born Of Osiris di Bangkok. Bukan hanya soal plesiran ke overseas nya, tetapi lebih karena ketiga band tersebut adalah favorite band saya. Betapa sedihnya pernah terlewat konser Born of Osiris di Bangkok, Januari 2014 lalu, dan ketika last minute notice kalau Joe Buras supported Volumes di Pulp Summer Slam Manila 2016 kemarin. Tetiba Maret kemarin lihat flyer mereka “Born of Osiris Live in Bangkok, 16 June 2017” semacam berita yang bikin lemas. Kebayang kan untuk ke Bangkok perlu modal yang ga kecil juga, sementara saya baru kemarin concert-cation BMTH & WSS, tetapi kalau dilewatkan juga pasti akan bikin nyesel banget. Dengan segenap hati dan keyakinan yang kuat, saya harus bisa nonton konser mereka.

    So, karena sayang juga ambil jatah cuti lama-lama, dan Alhamdulillah pula konser mereka di hari Jumat, jadi saya putuskan ke Bangkok 2 hari saja. Aah rasanya semakin tak sabar begitu melihat postingan David Darocha di instagram seminggu sebelum mereka di Bangkok. Yup mereka memang sempat mampir dulu ke beberapa kota di Asia, dan Bangkok adalah tujuan akhir konser The New Reign Tour mereka, dan Bangkok juga merupakan satu-satunya Negara di SEA yang mereka kunjungi.. kebayang dong betapa excited nya saya saat itu.

    Dan finally, Jumat, 16 Juni jam 10.50am saya touchdown Bangkok, kali ini kembali menjadi solo traveler. Emang dasar traveler yang ogah rugi, dengan waktu yang mepet tetap diusahakan sedemikian rupa untuk bisa sightseeing ala kadarnya. Jadilah sebelum check in hotel, mampir dulu di Ananta Samakhom Throne Hall. Ini nih tempat yang dari dulu pengen banget dikunjungi tapi belum ada kesempatan, baru pas ketiga kali nya saya ke Bangkok bisa mampir di tempat yang bangunannya mirip Buckingham Palace itu, dan bener aja dong saat masuk ke dalam istana nya, aduuuuuh saya dibikin amaze dengan lukisan di langit-langit istana nya, tapi cukup kecewa juga karena tidak diperbolehkan bawa kamera / handphone ke dalam istana tersebut. Karena ga bisa foto-foto di dalam, yasudahlah ga usah berlama-lama di tempat ini.. Sesuai itinerary yang dibuat harusnya masih ada 1 tempat lagi yang perlu dikunjungi tapi kok ya kaki udah ga sanggup dibuat ngelangkah jauh. Ditambah puasa hari ini terasa makin berat karena cuaca di Bangkok yang lebih ekstrim panasnya dibanding Jakarta. Ok, kalo gitu langsung let’s go to hotel.


    in front of Ananta Samakhom Throne Hall


    Then check in hotel kelar, berharap ketemu David di hotel eh ternyata malah ketemu si yang punya event, hehehe alias bos nya indypop, memberanikan diri bertegur sapa, dan well ternyata si bapak ini seru juga, ramah, dan appreciate sekali dengan kedatangan saya. Dan yang menyenangkannya lagi adalah saat dia inform kalo personil yang lain sudah tiba di bandara dan otw ke hotel.. woooaah so happy to hear that. Tapi kemana David dan Cam ya yang saya tau sudah tiba di Bangkok dari kemarin gegara ada masalah pada visa Singapore yang menyebabkan mereka cancel konser nya di Singapore 15 Juni nya. Daaaan bener aja pada saat mau ke room taro barang, saya pun catch Cam up di depan lift, sempet say hi dan sedikit chit chat.

    Meet David Darocha
    Setelah selesai leave luggage di kamar, saya turun kembali ke lobby, dan sudah ada beberapa fans juga yang menanti kedatangan personil yang lain. Daaaann, akhirnya saya bertemu David Darocha, the best feeling ever ketika bisa ketemu idola di depan mata, dan obviously he’s really a nice guy. Tetapi berbanding terbalik dengan personil lain, mungkin efek jetlag, lelah, dan sebagainya jadi terkesan personil lain acuh dan ga ramah… ah peduli amat sih, yang penting kan tujuan utama nya bertemu dengan David.

    
    when candid result goes too good

    
    with Joe Buras

    
    not a new band tho

    Karena sudah tau kondisi venue seperti apa, jadi untuk kali ini saya memutuskan tidak di frontrow, yakin sudah ga punya nyali untuk berada di crowd, saya pilih posisi aman saja agak pinggir dari stage dikit. Dan lagi-lagi saya adalah penonton pertama yang masuk venue, hihihihi… sementara teman-teman saya yang asli Thai hanya menunggu di luar venue. Total 16 lagu dibawakan tanpa jeda, keseluruhan dari album The New Reign dan beberapa single dari album setelahnya, Machine, Divergency, dan Throw me in the Jungle efektif bikin pecah crowd yang basically tidak terlalu padat, tetapi full of crowd surfing. Over all saya puas dengan concert mereka di Bangkok ini, made my journey was not vain.
     




    Bertemu dengan teman-teman  baru dari negara lain, bisa menyaksikan konser idola yang belum tentu akan mudah datang ke Indonesia, dan pastinya sekalian jalan-jalan adalah sebagian keuntungan yang didapat dari concert-cation.


    Really can’t wait for my next concert-cation journey.

    Rabu, 25 Mei 2016

    5 Days with CAPTURE THE CROWN



    When the two international line up of JakCloth been announced, IKTPQ and VOM, I was like oh okay, I thought that I would be just helping the main crew, tbh I don't really listen to them, but doesn't mean I don't like them.. Well 4 of us (LOfficer ID) started to pick who will be in charged for each bands. Actually, I was not too hype. Then after a while, Jakcloth announced more lines up, aaaandddd, I was freaking crazy like yeaaah, finally.. you know the feeling when you live in your dream?? I will be assisting CAPTURE THE CROWN I took this band, no matter what.  Gosh, another Quantum Ikhlas has just happened again, throwback to when I was listening to their music when I drive my bike from home-office in daily routine, and now I would be able to see their live, even I would have to get to know them.. Fortunately, the other crews of LOfficer_ID were really really lovely,, I love you guys, you were giving CAPTURE THE CROWN to be handled by me..

    Basically I never write down all the feelings and experiences with other bands I assist before. But these guys of CAPTURE THE CROWN was giving me a thrill and moment that I won’t forget. Okay, let me start the story behind my full 5 days of happiness.



    Started when I brace up myself to text Jeff as I haven’t got any info yet for their flight itinerary, and I was sending a msg right before they take off I guess, what a right time hah! Then, when I get their riders, yeaah, I believe they are all nice guys, and of course I prove it right, they are not picky, even though there are 2 person in band are Vegan & Vegetarian. 


    Later on when the first time I met them at the airport, I was freakin nervous tbh. Jeffrey Wellfare (vocal), Mitchell Rogers (guitar), Maurice Morfaw (Bass) Alec Hoxsey (drum), Kendall Johns (videoman) were soooo friendly. I feel like met the old friends, I was not in the awkward situation at that time. 
    Capture The Crown was hanging around in FX, Jakarta

    Post Concert, Day 1

    Live in Jakcloth Summer Fest 2016




    Feel blessed when I could see their live twice and look after them..  Their 1st concert was lit, even though they were playing as the 1st band and had got a problem on the mic but the crowd was getting wild, succeed!! And got more blast on their 2nd concert. Seems that played 13 songs full set was never enough for us, hahaa..

    I also was so lucky got 1 free day off during their stay. Initially, I was asking  them to do river rafting in Sukabumi, but since it will take a long drive, thus I just brought them to hang around Jakarta, dropped by at Monas - Jakarta Pusat and Istiqlal Mosque, Jakarta, Respect!!  so glad they were enjoying the short trip around Jakarta.


    had an awesome hang in Monas, Jakarta

    Visiting Istiqlal Mosque


    The other thing is I never brought my kids when I was in charge before, but I have no idea why I decided to bring kids along with my sister, nieces & nephew to stay at the same hotel and introduce kids to them, you all can guess that the boys are all super duper nice guys, esp Jeff, the most caring person I’ve ever known so far, even he was thinking to buy a birthday cake for my niece which was having birthday on that time.


    my kiddos with Uncle Jeff :p


    The most unforgettable moment was when I got to ride a bike with Jeff in a pouring rain, haha, what a sweet day lol  and of course when Jeff got me on to the stage on the middle of their set. I was just like hell nooo, can I  just run away?  Seriously Jeff was so irritating, haha lol *jk* he’s too sweet I mean.. 
    jek ojek...





    Spending 5 days with them has been my amazing experience, got an early birthday present, lil koala from Jeff and their merch as well.

    Not a problem still working on the long weekend as I was spending my days off with 5 lovely guys. It was a pleasure for me and my team of @LOfficer_ID.. Thank you so much for coming to town CAPTURE THE CROWN, sorry if there was any inconvenience happened during your stay, hope we can meet again very soon. Best wishes for your next album.  Kita teman yah <3



    --
    AMEL